SUKSESKAN RAPAT KERJA NASIONAL FEDERASI SERIKAT PEKERJA NIAGA, BANK, JASA, DAN ASURANSI, 19-20 NOPEMBER 2011

Selasa, 27 Desember 2011

Sarapan Pertajam Daya Ingat

Sering lupa atau susah konsentrasi? Bisa jadi otak kurang mendapat nutrisi dari makanan yang tepat. Dengan sarapan yang cukup kinerja otak akan menjadi lebih baik dan daya konsentrasi juga meningkat.

Makanan tidak hanya berperan untuk menjaga metabolisme tubuh tetapi juga berperan aktif untuk membnatu daya kerja otak. Karena itu mulailah makan makanan sehat agar 'makanan' ke otak pun menjadi lebih baik.

Beberapa bahan makanan dan hal bisa Anda lakukan untuk mempertajam daya ingat. Sebaiknya konsumsi secara rutin agar daya kerja otak terjaga.

Kafein
Tingkat IQ tidak bisa dibuat namun zat tertentu seperti kafein bisa membantu lebih fokus dan daya ingat lebih tajam. Minum kopi, teh, cokelat atau minuman berkafein lainnya bisa membuat otak lebih berkonsentrasi dan fokus. Otak akan berada dalam posisi 'terjaga' setelah meminumnya.

Gula tingkatkan konsentrasi
Gula yang dimaksud bukanlah gula yang biasa ditambahkan ke dalam minuman atau makanan, melainkan glukosa yang didapat dari bahan makanan alami. Gula yang berasal dari karbohidrat ataupun buah-buahan, bisa mempertajam memori jangka pendek dan proses berpikir baik secara spontan.

Sarapan sebagai bahan bakar otak
Sarapan dapat meningkatkan daya ingat jangka pendek dan juga membuat otak lebih fokus. Pastikan anak A nda tidak pernah melewatkan sarapan meskipun hanya setangkup roti dan segelas susu. Sarapan tidak perlu banyak namun sebaiknya mengandung protein yang cukup.

Kacang dan cokelat
Konsumsi cokelat dan kacang-kacangan setiap hari dengan takaran yang cukup. Karena bisa memenuhi kebutuhan vitamin E serta antioksidan. Vitamin E yang cukup bisa mencegah terjadinya penurunan kognitif yang berkaitan dengan bertambahnya usia.

Alpukat dan biji-bijian utuh
Setiap organ tubuh tergantung pada aliran darah, terutama jantung dan otak. Makan diet tinggi biji-biian dan buah-buahan seperti alpukat dapat mengurangi resiko penyakit kardiovaskular dan menurunkan kadar kolestrol jahat.

Terapkan diet sehat
Makan makanan bernutrisi bisa membantu meningkatkan kemampuan otak untuk lebih fokus dan berkonsentrasi. Makan terlalu banyak atau terlalu sedikit juga bisa mengganggu konsentrasi. Banyak makan bisa membuat tubuh lemas, sedangkan kurang makan juga bisa memicu rasa lapar yang bisa mengganggu konsentrasi.

Terapkan pola hidup sehat
Ingin daya ingat lebih tajam dan fokus? Mulailah makan 100% bahan makanan alami seperti jus buah, roti gandum, ikan salmon, dan secangkir kopi secara rutin. Selain itu, waktu tidur yang cukup membuat otak lebih segar.Olah raga teratur juga bisa membuat tubuh lebih santai dan suplai oksigen ke otak pun akan cukup.


(Odi/Odi)

sumber : http://www.detikfood.com/read/2011/10/27/203546/1754388/900/sarapan-pertajam-daya-ingat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar